EKONOMI KOPERASI
KOPERASI KREDIT CEMARA LESTARI
Jl. Tole Iskandar No. 90 Depok.
JASA PELAYANAN
I. SIMPANAN
1. Simpanan Pokok
-> simpanan anggota yang disetorkan sekali selama menjadi anggota Kopdit. Simpanan Pokok mendapat Deviden dari pembagian SHU (Sisa Hasil Usaha). Simpanan Pokok sebesar: Rp. 20.000,-
2. Simpanan Wajib
-> Simpanan anggota yang bersifat wajib, disetorkan setiap bulan oleh anggota kepada Kopdit sebesar Rp. 20.000,- Simpanan Wajib mendapat Deviden dari SHU (Sisa Hasil Usaha).
3. Simpanan Sukarela
-> Merupakan simpanan sukarela yang disetorkan kepada Kopdit sesuai keinginan anggota (= tidak lebih dari 10% Aset Kopdit). Simpanan sukarela mendapat jasa simpanan yang bersaing.
4. Simpanan Kapitalisasi
-> Sebagai pemupukan Modal Kopdit diwajibkan bagi anggota yang meminjam Rp. 5 juta keatas disimpan sebesar 2% dari pinjamnnya, dimasukan ke simpanan Kapitalisasi.
-Layanan Unggulan-
Kopdit Celesta secara khusus juga mempunyai produk layanan unggulan dengan Jasa Simpanan yang bersaing untuk anggota yaitu:
a.) SIKHUJANG (Simpanan Khusus Berjangka)
yaitu semacam Deposito minimal Rp. 1.000.000,- dan kelipatannya, jangka waktu minimal 6 bulan.
b.) Simpanan Khusus Investasi
yaitu semacam Deposito minimal Rp. 20.000.000,- jangka waktu minimal 2 tahun.
c.) SIBUHAR (Simpanan Bunga Harian)
yaitu khusus simpanan ini non-anggota boleh ikut berpartisipasi menyimpan. Simpanan ini sewaktu-waktu bisa disetor dan diambil pada saat Kantor Kopdit buka.
d.) SIMAPAN (Simpanan Masa Depan)
yaitu semacam arisan mulai dari Rp. 25.000,-/bulan (syarat & ketentuan berlaku)
e.) SIDAUN (Simpanan Dana Pensiun)
yaitu simpanan untuk hari tua terutama bagi yang masih muda untuk mempersiapkan dana pensiun secara mandiri.
II. PINJAMAN
1. Pinjaman Biasa
-> adalah pinjaman dengan angsuran bulanan dengan jasa pinjaman 2,75% menurun/bulan dari saldo pinjaman (1,5% flat/bln). Jangka waktu pinjaman 3-36 bulan.
2. Pinjaman Darurat
-> merupakan pinjaman bersifat mendadak dikarenakan ada musibah, misalnya harus berobat ke rumah sakit, mendapatkan kedukaan, dsb. Dikenakan jasa pinjaman 2% menurun/bulan dari saldo pinjaman (1,1% flat/bln). Jangka waktu pinjaman maksimal 5 bulan.
3. Pinjaman Khusus
-> merupakan pinjaman untuk usia produktif dengan perjanjian khusus. Maksimal 24 bulan.
4. Pinjaman Investasi
-> merupakan pinjaman untuk kebutuhan investasi. Dikenakan jasa pinjaman 2,5%/bulan menurun (1,35% flat/bln). Jangka waktu 12-60 bulan.
5. Pinjaman Mandiri
-> yaitu pinjaman sampai dengan maksimal sebesar simpanan anggota yang bersangkutan, tanpa dikenakan biaya administrasi dengan jasa pinjaman 2%/bulan menurun dari saldo pinjaman (1,1% flat/bln).
-DAPERMA-
Bentuk solidaritas atar Kpdit yang diprakarsai ole Inkopdit (semacam asuransi) untuk melindungi:
> Simpanan s/d Rp. 30.000.000,-
> Pinjaman s/d Rp. 100.000.000,-
> Untuk semua anggota Kopdit Celesta premi dibayar Kopdit
> Dansos (Dana Sosial) hanya bagi anggota aktif, jika anggota meninggal ahli waris mendapat santunan Rp. 3.000.000,- premi dibayar anggota Rp. 20.000,-/tahun.
III. DATA STATISTIK
Didirikan pada 15 Juli 2000
Jumlah Anggota pada saat berdiri 18 orang
Jumlah Anggota s/d September 2015 1396 orang
Jumlah Anggota Pria 503 orang
Jumlah Anggota Wanita 893 orang
Jumlah Simpanan September 2015 Rp. 330.346.600,-
Jumlah Simpanan Tahun 2015 Rp. 1.638.693.250,-
Jumlah Simpanan s/d September 2015 Rp. 9.218.167.450,-
Jumlah Pinjaman Sept. 64/51 Rp. 441.500.000,-
Jumlah Pinjaman Tahun 2015 632/568 Rp. 6.166.600.000,-
Jumlah Pinjaman Sejak Berdiri 6423/5359 Rp. 42.712.355.000,-
Sumber:
KCU Cemara Lestari
Ket:
Nama Kelompok 3 :
1. Latifah Aini (25214997)
2. Lastriana (25214995)
3. M. Hamdy Nugroho (27214290)
4. M. Iman Fadhlillah (27214339)
5. M. Prasetya Fauzi (27214455)
Kelas : 2EB09
Senin, 09 November 2015
KCU Cemara Lestari
-Pengalaman Kunjungan Koperasi-
Pada tulisan kali ini, saya ingin bercerita sedikit tentang perjalanan saya dengan anggota kelompok tugas softksill pertemuan ke dua bersangkutan dengan kunjungan kami ke Koperasi.
Pertemuan kedua kali ini, dosen memberikan tugas untuk mencari tahu tentang Koperasi terdekat, dan bagaimana kegiatan operasional Koperasi tersebut berjalan. Tugas ini merupakan tugas penulisan kelompok. Setelah di berikan beberapa instruksi dari dosen, kami mulai mencari Koperasi mana yang akan dikunjungi.
Pertama, Kami mulai pencarian dengan mencari daftar alamat Koperasi terdekat yang berada di sekitar Depok melalui web: http://bappeda.depok.go.id/?pg=ekonomi-ukm.html . Link tersebut merupakan web Badan Perencanaan Daerah Depok. Disana terdapat banyak daftar Koperasi beserta alamatnya. Kami pun mulai memilih Koperasi mana yang akan dikunjungi. Koperasi pertama yang kami rencanakan adalah KAD Miniarta, kami mulai mencari alamat lengkap Koperasi tersebut. Namun ketika kami menghubungi pengurus Koperasi disana, ternyata pengurus yang akan kami wawancari sedang tidak bertugas disana.
Kami pun lanjut untuk mencari Koperasi yang lainnya. Setelah melakukan pencarian melalui berbagai sumber, kami memutuskan untuk mengunjungi KCU Cemara Lestari yang beralamat di Jl. Tole Iskandar No. 90 Depok.
Kami pergi ke Koperasi tersebut pada 9 November 2015. Disana kami bertemu dengan salah satu pengurus Koperasi yaitu ibu Purwanti. Beliau merupakan pengurus serta anggota Koperasi tersebut. Kami pun mulai dengan memberikan beberapa pertanyaan mengenai kegiatan operasional KCU Cemara Lestari. Beliau mulai menjelaskan rincian kegiatan Koperasi disana, dan memberikan kami brosur serta Buletin Celesta. Kami juga diberi data tentang Laporan Keuangan Bulanan KCU Cemara Lestari.
Dalam kunjungan tersebut kami mendapatkan banyak informasi menyangkut kegiatan, tujuan, dan benefit menjadi anggota koperasi. Banyak warga sekitar yang bergabung menjadi anggota koperasi.
Setelah semua pertanyaan dan data yang kami butuhkan untuk tugas penulisan kali ini kami dapatkan, kami pun pamit dan kembali ke kampus. Sesampainya di kampus, kami mulai membagi data untuk penulisan masing-masing. Begitulah pengalaman singkat kami dalam kunjungan Koperasi. Semoga KCU Cemara Lestari dapat terus beroperasional dan mensejahterahkan masyarakat sekitar Depok.
Ket:
Nama Kelompok 3 :
1. Latifah Aini (25214997)
2. Lastriana (25214995)
3. M. Hamdy Nugroho (27214290)
4. M. Iman Fadhlillah (27214339)
5. M. Prasetya Fauzi (27214455)
Kelas : 2EB09
Pada tulisan kali ini, saya ingin bercerita sedikit tentang perjalanan saya dengan anggota kelompok tugas softksill pertemuan ke dua bersangkutan dengan kunjungan kami ke Koperasi.
Pertemuan kedua kali ini, dosen memberikan tugas untuk mencari tahu tentang Koperasi terdekat, dan bagaimana kegiatan operasional Koperasi tersebut berjalan. Tugas ini merupakan tugas penulisan kelompok. Setelah di berikan beberapa instruksi dari dosen, kami mulai mencari Koperasi mana yang akan dikunjungi.
Pertama, Kami mulai pencarian dengan mencari daftar alamat Koperasi terdekat yang berada di sekitar Depok melalui web: http://bappeda.depok.go.id/?pg=ekonomi-ukm.html . Link tersebut merupakan web Badan Perencanaan Daerah Depok. Disana terdapat banyak daftar Koperasi beserta alamatnya. Kami pun mulai memilih Koperasi mana yang akan dikunjungi. Koperasi pertama yang kami rencanakan adalah KAD Miniarta, kami mulai mencari alamat lengkap Koperasi tersebut. Namun ketika kami menghubungi pengurus Koperasi disana, ternyata pengurus yang akan kami wawancari sedang tidak bertugas disana.
Kami pun lanjut untuk mencari Koperasi yang lainnya. Setelah melakukan pencarian melalui berbagai sumber, kami memutuskan untuk mengunjungi KCU Cemara Lestari yang beralamat di Jl. Tole Iskandar No. 90 Depok.
Setelah semua pertanyaan dan data yang kami butuhkan untuk tugas penulisan kali ini kami dapatkan, kami pun pamit dan kembali ke kampus. Sesampainya di kampus, kami mulai membagi data untuk penulisan masing-masing. Begitulah pengalaman singkat kami dalam kunjungan Koperasi. Semoga KCU Cemara Lestari dapat terus beroperasional dan mensejahterahkan masyarakat sekitar Depok.
Ket:
Nama Kelompok 3 :
1. Latifah Aini (25214997)
2. Lastriana (25214995)
3. M. Hamdy Nugroho (27214290)
4. M. Iman Fadhlillah (27214339)
5. M. Prasetya Fauzi (27214455)
Kelas : 2EB09
Langganan:
Postingan (Atom)